Masak opor ayam mah nggak usah nunggu lebaran dong ah 😀 Kapan aja juga bisa. Kebetulan masak opor ayam ini pas si bibik lagi mudik, jadi masak yang simpel aja, anak kecil dan orang dewasa bisa makan 😀
BAHAN:
- 1 ekor ayam (saya pakai ayam broiler), potong 10 (sesuai selera)
- 10 butir bawang merah
- 4 butir bawang putih
- Santan (saya pakai Kara yang ukuran kecil)
- 2 cm laos
- 2 cm jahe
- 4 butir kemiri
- 1 sdm ketumbar
- 1 batang sereh
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- Lada secukupnya
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Minyak secukupnya untuk menumis
- Air secukupnya
- Bawang goreng, untuk taburan
CARA MEMASAK:
- Ayam dicuci bersih kemudian digoreng sebentar (setengah matang), sisihkan.
- Haluskan bawang merah, bawang putih, laos, jahe, kemiri dan ketumbar.
- Tumis bumbu halus bersama sereh, daun salam dan daun jeruk sampai matang dan harum.
- Tambahkan air sedikit kemudian masukan ayam.
- Masukan santan.
- Tambahkan garam, gula, lada. Koreksi rasa
- Masak ayam matang dan air menyusut.
- Beri taburan bawang goreng
TIPS:
- Ayamnya saya goreng sebentar bertujuan supaya pada saat dimasak tidak cepat hancur
Selamat mencoba 🙂
Salam,